Databank Sebagai Penyimpan Data Nasabah

Dalam hal pengolahan data-data elektronik yang telah tersimpan kedalam databank tentunya diperlukan backup data setiap saat agar seluruhnya menjadi aman.

Karena keberadaan data tersebut sangat penting sekali berkaitan dengan database seluruh nasabah anda terkait dengan prinsip pengamanan data yaitu :
  • Confidentiality yang tetap terjaga.
  • Integrity untuk setiap transaksi
  • Availability yaitu dengan penyajian data yang akurat.

Dengan aktivitas transaksi dari ribuan nasabah yang anda miliki, Databank yang tersimpan pun akan semakin membesar dan tentunya pengolahan dan relasi data pun akan memerlukan metode tersendiri untuk dapat menghasilkan sebuah laporan yang diinginkan.
Sehingga diperlukan sebuah solusi yaitu aplikasi yang berkaitan dengan historical database untuk dapat memisahkan data-data yang telah lunas ataupun yang telah lalu namun tentunya harus dapat diakses kembali.
Pengolahan data yang optimal memungkinkan pelayanan kepada nasabah akan lebih cepat dan dapat memberikan pelayanan yang terbaik. 

Demikian Databank Solusindo berkaitan dengan solusi databank core banking yang terintegrasi dalam mensupport dan mempermudah setiap aktivitas bisnis anda untuk selalu dapat tumbuh dan berkembang.